DAFTAR ISI

Minggu, 12 Mei 2013

DOWNLOAD APLIKASI PENGOLAHAN DATA NILAI RAPOR, NILAI US, NILAI UN,SAMPAI PADA IJAZAH

Syarat kelulusan UN tahun 2013 untuk sedkolah dasar kurang lebih sama dengan Syarat kelulusan UN tahun 2012. Di bawah ini ilustrasinya dan aplikasi pengolahan nilai sampai dengan penulisan ijazah.
Tugas guru kelas 6 beserta operator sekolah, adalah mengisikan data calon peserta un 2013, mulai biodata siswa, nilai rapor, nilai US, nilai UN, sampai menyiapkan nilai untuk penulisan ijazah, Berikut adalah petunjuk pengisian :
            
FILE APLIKASI INI TERDIRI DARI 6 Sheet
Sheet 1     PETUNJUK
Sheet 2     DATA SISWA KELAS 6
Sheet 3     RAPOR (NILAI RAPOR KELAS 4 s.d. 6)
Sheet 4     DKN
Sheet 5     IJAZAH DEPAN
Sheet 6     NILAI IJAZAH
PADA Sheet 2 DATA SISWA
1.     Isikan data siswa kelas 6 yang valid sesuai dengan DNS (DATA HASIL VALIDASI DNS TERAKHIR) pada Sheet DATA SISWA
2.     Jika sudah punya file data siswa kelas 6 yang sudah VALID bisa di copy dari data tersebut
3.     Jika data siswa tersebut sudah di isikan pada Sheet DATA SISWA, maka data-data tersebut sudah NGE-link Sheet-Sheet lain
4.     Untuk Nomor Peserta Ujian sesuaikan dengan nomor sekolah masing-masing, dengan keterangan :
5.     CONTOH SDN NGAMBON 1 :  NOMOR PESERTA :    1-13-05-14-493-001-8
1 (SD); 13 (TAHUN 2013); 05 (PROVINSI); 14 (RAYON SD); 493 (NOMOR SDN NGAMBON 1); 001 (NOMOR URUT PESERTA); 8 (KODE KOMPUTER)
PADA Sheet 3 RAPOR
1.     ISIKAN DATA NILAI RAPOR SISWA PADA KELAS, SEMESTER DAN KOLOM YG SESUAI MULAI DARI KELAS 4 s.d. KELAS 6.
2.     KELAS 6 HANYA SEMESTER 1 SAJA
3.     Data di Sheet rapor ini sudah nge-link ke DKN, DAN NILAI IJAZAH
4.     RATA RATA RAPOR SUDAH nge-link KE DKN
PADA Sheet 4 DKN
1.     NR : (NILAI RATA RATA RAPOR) ngeling DARI Sheet RAPOR
2.     NUS : ISIKAN NUS (NILAI UJIAN SEKOLAH) PADA BARIS NUS, SETELAH DI ADAKAN PENGELOLAAN NILAI UJIAN SEKOLAH
3.     NS : NS (NILAI SEKOLAH) AKAN TERISI OTOMATIS JIKA NR DAN NUS TERISI, NS = (NILAI NR X 40%) + (NILAI NUS X 60%)
4.     NUN : ISIKAN NUN (NILAI UJIAN NASIONAL) SETELAH PELAKSANAAN UN PADA KOLOM (R, S, T) BARIS YANG SESUAI
PADA Sheet 5 IJAZAH DEPAN dan Sheet 6 NILAI IJAZAH
1.     DI PRINOUT MASING-MASING PESERTA UNTUK PANDUAN MENULIS BLANGKO IJAZAH
2.     MEMUDAHKAN PENULIS IJAZAH
ILUSTRASI
PENGHITUNGAN KELULUSAN UJIAN NASIONAL
DAN KELULUSAN DARI SATUAN PENDIDIKAN
SD/MI TAHUN PELAJARAN 2011/2012
1.   Nilai US/M = rata-rata dari seluruh nilai mapel yang diujisekolahkan baik Tulis maupun Praktik.
2.   Nilai S/M =  rata-rata gabungan nilai US (60%) dan nilai rata-rata rapor semester 7, 8, 9, 10, dan 11 (40%).
-      Rata-rata gabungan nilai US          =  7,50 bobot 60% = 4,50
-      Nilai rata-rata rapor                          =  8,00 bobot 40% = 3,20
-      Nilai Sekolah                                    =                             7,70
3.   Penentuan kelulusan UN didasarkan pada Nilai Akhir ( NA ).
4.   N A = Nilai rata-rata gabungan nilai Sekolah dari mata pelajaran yang diujinasionalkan ( 3 mapel ) 40% dan nilai UN (rata-rata 3 mapel) 60%.
a.   Menghitung nilai rata-rata gabungan nilai Sekolah dari mapel yang diujinasionalkan sama dengan nomor 2 di atas, tapi hanya untuk 3 mapel (Bahasa Indonesia, Matematika dan IPA) saja. Hasilnya memiliki bobot 40%.
b.   Sedangkan nilai rata-rata gabungan dari 3 mapel yang diujinasionalkan melalui UN memiliki bobot 60%.
c.   Misal     (a) = 8,00 (40%) = 3,20
dan       (b) = 5,50 (60%) = 3,30
N A                                  =  6,50
5.   Apabila batas nilai kelulusan yang ditetapkan oleh satuan pendidikan dari Nilai Sekolah  adalah 6,00 dan Ujian Nasional ( UN ) adalah 5,00, maka peserta didik yang memiliki rata-rata nilai Sekolah dan UN tersebut di atas memenuhi syarat lulus dari satuan pendidikan.
6.   Disamping nomor 5, penetapan kelulusan peserta didik dari satuan pendidikan oleh rapat Dewan Guru masih memperhitungkan komponen lain sebagaimana syarat kelulusan pada romawi VIII Domnis UN SD/MI tahun pelajaran 2012/2013.

1 komentar:

  1. Alhamdulillah. terima kasih saudaraku. semoga Alloh membalas kebaikan saudara. amiin........

    BalasHapus